Menara Eiffel mendapat ancaman serangan bom
PARIS – Polisi Prancis mengevakuasi sekira 1.400 turis dari Menara Eiffel pada Sabtu 30 Maret kemarin. Tindakan itu dilakukan setelah ada penelepon tidak dikenal yang mengancam akan meledakkan obyek wisata terkenal itu.
Para turis mulai diungsikan pada pukul 07:00 malam waktu setempat. Pihak kepolisian kemudian menyisir menara tersebut untuk mencari benda yang mencurigakan dengan menggunakan anjing pelacak.
Setelah dua jam melakukan penyisiran, polisi menyatakan ancaman bom tersebut sebagai hoax dan mengizinkan para turis kembali masuk ke dalam areal menara. Demikian diberitakan NBC News, Minggu (31/3/2013).
Menara Eiffel memang seringkali mendapatkan ancaman serangan bom. Pihak kepolisian menyatakan, mereka setidaknya mendapatkan ancaman bom sekali dalam setahun.
Ancaman tahun ini sendiri muncul setelah kelompok Al Qaeda bersumpah akan membalas intervensi militer Prancis di Mali. Pasukan Prancis diturunkan di Mali sejak awal tahun ini untuk memukul mundur militan Al Qaeda yang sempat menguasai wilayah utara negara bekas jajahannya itu.
Berita Selengkapnya Klik di Sini
No comments:
Post a Comment